Kapankah Beralih dari Infant Car Seat ke Convertible? Tentunya banyak orang tua yang mempertanyakan hal ini sejalan dengan si kecil yang semakin besar. Pada artikel ini, Anda akan mendapat informasi terkait infant car seat dan convertible car seat.
Daftar Isi
ToggleSeperti yang kita ketahui, Baby car seat atau kursi mobil bayi adalah salah satu perlengkapan terpenting yang harus dimiliki oleh setiap orang tua karena khusus dirancang untuk melindungi bayi atau si kecil dari cedera serius jika terjadi tabrakan.
Namun, seiring bertambahnya usia bayi Anda, Anda perlu beralih dari infant car seat (kursi mobil bayi) ke convertible car seat (kursi mobil konverter). Lantas, kapankah waktu yang tepat untuk beralih dan apa perbedaan keduanya? Simak selengkapanya.
Â
Perbedaan antara Infant Car Seat dan Convertible Car Seat
Source Gambar: The New York Times | Photo Taken by Michael Hession.
Infant car seat dan convertible car seat adalah dua jenis kursi mobil yang dirancang untuk melindungi bayi dan anak-anak kecil saat berkendara. Berikut perbedaan dari keduanya:
1. Ukuran dan Berat
Infant car seat berukuran lebih kecil dan lebih ringan daripada convertible car seat. Infant car seat biasanya dirancang untuk bayi dengan berat hingga 10 kg atau tinggi 30 inch. Sedangkan Convertible car seat, dapat digunakan untuk bayi dengan berat hingga 29 kg atau tinggi 49 inch.
2. Posisi Duduk
Infant car seat hanya dapat digunakan dalam posisi menghadap ke belakang. Convertible car seat dapat digunakan dalam posisi menghadap ke belakang atau ke depan. Posisi menghadap ke belakang memberikan perlindungan terbaik untuk bayi, tetapi bayi harus tetap duduk menghadap ke belakang hingga usia 2 tahun atau berat 18 kg.
3. Fitur keamanan
Baik infant car seat dan convertible car seat memiliki fitur keamanan yang mirip, seperti:
- Harness yang dapat disesuaikan untuk menyesuaikan dengan pertumbuhan bayi.
- LATCH (Lower Anchors and Tethers for Children) untuk mengamankan kursi mobil ke mobil.
- Side-impact protection untuk melindungi bayi dari benturan samping.
Namun, convertible car seat biasanya memiliki fitur keamanan tambahan, seperti:
- Top tether untuk memberikan perlindungan tambahan dari benturan samping.
- Reinforced sidewalls untuk melindungi bayi dari benturan samping.
4. Harga
Infant car seat umumnya memiliki lebih murah daripada convertible car seat.
Berikut tabel untuk memudahkan Ibu dan Ayah dalam memutuskan untuk membeli car seat yang sesuai dengan si kecil.
Tabel 1. Perbedaan infant car seat dan convertible car seat
Kapan Waktu yang Tepat untuk Beralih Car Seat?
Sumber Foto: Shopee
Menurut American Academy of Pediatrics (AAP), waktu yang tepat untuk mengganti kursi mobil bayi adalah ketika bayi Anda mencapai berat 10 kg atau tinggi 30 inch, sehingga si kecil dapat beralih dari jenis infant ke convertible car seat atau kursi mobil konverter.Â
1. Berdasarkan Berat Badan
Setiap car seat memiliki spesifikasi sendiri, oleh sebab itu penting untuk Anda membaca buku petunjuk penggunaan sehingga dapat membantu menentukan berat badan yang sesuai dengan car seat yang digunakan.
Umumnya car seat memiliki batas maksimum antara 13-16 kg, dengan berat bayi adalah 10 kg. Seringkali, pertumbuhan tinggi bayi tidak sama dengan berat badan, jika tinggi bayi sudah melampaui dari tinggi car seat, Anda perlu mempertimbangkan mengganti jenisnya sekalipun berat badan si kecil masih cukup.
2. Berdasarkan Tinggi Bayi
Jika bayi Anda telah melebihi tinggi sandaran car seat atau kurang dari 1 inch dari tinggi car seat, maka Anda perlu memikirkan untuk mengganti car seat tersebut. Umumnya, tinggi maksimal cari infant car seat adalah 30 inch atau 76.2 cm.
Namun selain faktor tersebut, Anda juga perlu memperhatikan kenyaman dari si kecil, seperti:
- Apakah car seat tidak lagi pas dengan si kecil?
- Apakah car seat mengalami kerusakan?
- Apakah car seat compatible dengan mobil Anda?Â
dan faktor lainnya.
Itulah hal yang perlu Anda perhatikan sebelum memutuskan car seat yang sesuai dengan si kecil. Tentunya, kenyamanan si kecil adalah yang utama termasuk dalam kebersihan car seat selama penggunaan.
Kebersihan car seat adalah hal utama sehingga tidak hanya memberikan kenyamanan namun juga memastikan si kecil tetap sehat terlindung dari kuman dan bakteri yang berada di car seat. Oleh sebab itu, Anda bisa memanfaatkan fasilitas laundry car seat yang memprioritaskan kebersihan.
Dpurple Laundry adalah solusi untuk car seat bersih dan kesehatan si kecil. Sebagai orang tua, Ibu dan Ayah tidak perlu khawatir dan pusing dengan kebersihan car seat, segera hubungi kami dan klik link dibawah ini untuk kenyamanan si kecil.
Referensi:
- https://www.verywellfamily.com/when-to-switch-from-infant-car-seat-to-a-convertible-one-5181663
- https://safeintheseat.com/when-to-transition-from-infant-car-seat/
- https://www.thebump.com/a/when-to-switch-from-infant-car-seat
Sumber Feature Image: The New York Times | Photo Taken by Michael Hession.