Ketahui Jenis Noda pada Karpet sebelum Membersihkannya

illustrasi pembersihan debu pada karpet
Karpet merupakan salah satu furniture rumah yang sulit dibersihkan. Ditambah, karpet tidak hanya kotor karena debu, tetapi karpet berpotensi kotor karena berbagai jenis noda. Setiap jenis noda ini memiliki karakter berbeda sehingga cara membersihkannya pun juga berbeda. Nah, mari kita cari tahu jenis noda pada karpet sebelum kamu membersihkannya. Lalu, ketahui juga dampak jika noda pada karpet dibiarkan menumpuk. Tujuan mengetahui dampaknya agar kamu bisa aware untuk merawat karpet.

Jenis-Jenis Noda pada Karpet

1. Noda cair

Noda yang bertekstur cair ini paling umum mengotori karpet. Noda-noda ini umumnya berasal  dari minuman seperti soda, kopi, teh, susu, darah, sirup, jus, dan lain-lain.  Kamu mungkin beranggapan noda ini mudah dibersihkan karena bentuknya cair. Namun, noda cair justru lebih mudah menyerap ke serat kain sehingga noda ini bisa sulit dibersihkan. Apalagi noda ini umumnya memiliki warna. illustrasi noda karpet karena bahan cair

Sumber Gambar: Freepik

2. Noda  yang minyak dan berlemak

Noda yang paling sulit dihilangkan adalah noda berbahan dasar minyak. Noda ini mudah lengket di serat kain. Bagaimana tidak? Ketika tangan kamu terkena tumpahan minyak, kamu mungkin perlu mencuci berulang kali untuk menghilangkan minyaknya.  Apalagi noda ini tumpah di karpet. Kamu juga perlu mengetahui bahwa noda berbahan dasar minyak  tidak hanya bersumber minyak goreng saja. Noda ini juga bisa bersumber dari mentega, hand cream, makeup, coklat, selai kacang, dan lainnya. Illustrasi noda karpet karena tumpahan minyak

Sumber Gambar: Freepik

3. Noda akibat hewan peliharaan

Salah satu risiko memiliki hewan peliharaan adalah rumah bisa terkena kotoran yang diakibatkan oleh hewan. Kotoran ini tentunya memiliki noda. Noda tersebut berupa urin, pup, muntah hewan dan sebagainya.  Nah, karpet pun bisa menjadi sasaran terkena noda-noda tersebut. Apalagi hewan yang suka tidur, duduk dan main di atas karpet.   Hal yang mungkin terjadi adalah mereka belum sempurna membersihkan bokong mereka setelah pup. Lalu, mereka duduk di atas karpet. Alhasil, sisa pup yang menempel di bokong mereka bisa berpindah dan menempel di karpet.

4. Noda lumpur

Bagaimana lumpur bisa terkena karpet yang ada di dalam rumah? Kondisi ini mungkin saja terjadi saat musim hujan.  Misalnya kamu kehujanan dan pakaianmu basah. Lalu, pakaian kamu mungkin saja terkena becek atau lumpur di jalan Lalu, kamu masuk rumah dan melewati karpet. Lumpur di pakaian mungkin saja mengenai karpet di rumah.

Dampak Tidak Membersihkan Karpet Segera

Apabila noda dan kotoran karpet tidak segera dibersihkan, maka noda tersebut akan semakin menyerap ke serat kain di karpet. Noda pun akan semakin menempel pada karpet. Noda pun semakin membandel dan sulit dibersihkan. Oleh karena itu, kamu perlu memeriksa karpet secara rutin. Karpet mu mungkin saja sudah terkena noda tanpa disadari. Setelah itu, bersihkan segera karpet tersebut agar kamu tidak kesulitan membersihkannya.  Lalu bagaimana dengan noda terlanjur membandel dan sulit dibersihkan? kamu mungkin berpikiran akan menggosok dengan keras untuk menghilangkan noda di karpet. Tindakan ini mungkin menjadi solusi terbaik karena serat karpet bisa menjadi rusak.  Kamu perlu mengetahui jenis material karpet mu. Beda material, beda pula cara membersihkan dan merawatnya. Nah, kamu bisa pelajari cara membersihkan dan merawat karpet di artikel ini. Jika kamu sudah melakukan cara perawatan karpet di atas, tetapi noda karpet tidak kunjung hilang, maka kamu perlu menyerahkan karpet mu ke ahlinya. 

Order Laundry Karpet

Sumber Feature Image: Freepik
  • https://www.kompas.com/homey/read/2022/07/19/183700076/6-kesalahan-yang-membuat-noda-pada-pakaian-sulit-hilang?page=all
  • https://www.kompas.com/homey/read/2022/05/03/210400476/cara-menghilangkan-noda-makanan-dan-minuman-pada-karpet?page=all
  • https://www.cleanboss.co.nz/the-top-10-most-common-carpet-stains-and-how-to-remove-them/ 
  • https://www.nuwaycarpetcleaning.com/the-most-common-sources-of-carpet-stains/ 
  • https://rugsnrats.com.au/6-common-types-of-carpet-stains-and-how-to-get-rid-of-them/ https://www.aladdincleans.com/2022/06/01/what-happens-when-you-dont-clean-your-carpets/

Menu Dpurple

Spesialisasi Dpurple

Layanan Laundry

Edit Content
  • Stroller | Mulai dari 175 Ribu
  • Car Seat | Mulai dari 150 Ribu
  • Baby Walker | Mulai dari 75 Ribu
  • Baby Chair | Mulai dari 50 ribu
  • Mainan Bayi | 1 Paket Mulai dari 150 Ribu
  • Kiloan Baju Bayi | Mulai dari 6.500 Ribu/Kg
Edit Content
  • Baby Box | Mulai dari 200 Ribu
  • Bassinet | Mulai dari 150 Ribu
  • Guling Bayi | Mulai dari 15 Ribu
  • Kasur Bayi | Mulai dari 70 Ribu
  • Bouncher | Mulai dari 60 Ribu
  • Swing Pad | Mulai dari 20 Ribu
  • Set Baby Carier | Mulai dari 40 Ribu
  • Bedong Bayi | Mulai dari 15 Ribu
Edit Content
  • Kebaya | Mulai dari 50 Ribu
  • Jas dan Blazzer | Mulai dari 25 Ribu
  • Gaun | Mulai dari 80 Ribu
  • Dress | Mulai dari 25 Ribu
  • Jas Anak | Mulai dari 50 Ribu
  • Gaun Anak | Mulai dari 30 Ribu
Edit Content
  • Sepatu Bahan
  • Sepatu Kulit
  • Sepatu Olahraga
  • Sneaker
  • Sepatu Flat
  • Wedges
  • Sepatu Anak
Edit Content
  • Laundry Tamu Hotel Di Malang
  • Laundry Satuan Malang

Layanan Laundry

Kebon Jeruk (Pusat)

Kebon Jeruk (Outlet)

Tebet Jakarta Selatan

Nomor Whatsapp

Hubungi Sesuai Lokasi