Banyak orang yang beranggapan bahwa futsal dengan sepakbola adalah olahraga yang sama. Dua olahraga ini dianggap sama karena aktivitasnya sama-sama menendang bola ke arah gawang lawan untuk mencetak gol.
Daftar Isi
ToggleBahkan, pakaian olahraga mereka, yaitu jersey juga dianggap sama. Sebenarnya, jersey futsal dengan jersey sepakbola memang memiliki persamaan.
Persamaan mereka adalah sama-sama didesain untuk memberikan kenyamanan saat bermain futsal maupun sepakbola.
Kenyamanan tersebut berasal dari material yang digunakan untuk membuat jersey. Material yang digunakan adalah material yang menyerap keringat dengan baik, lembut, dan tidak kaku.
Walaupun jersey futsal dan sepak bola memiliki kesamaan, kedua jersey ini sebenarnya berbeda.
Nah, apa aja sih perbedaannya? Yuk cari tau di artikel ini, agar kamu tau perbedaan jersey futsal dengan sepakbola.
Perbedaan Jersey Futsal dan Sepakbola
Jersey futsal dan jersey sepakbola memang sekilas terihat sama, tetapi mereka berbeda. Kenapa? Alasannya karena masing-masing jersey dirancang khusus untuk masing-masing olahraga, termasuk futsal dan sepakbola.
Futsal dan sepakbola adalah olahraga yang berbeda sehingga pakaian olahraga atau jersey-nya pun juga pasti berbeda. Berikut perbedaan-perbedaan antara jersey futsal dan sepakbola:
1. Ukuran Jersey
Ukuran jersey futsal dibuat lebih longgar dari badan penggunanya. Tujuannya agar para pemain merasa nyaman saat bermain. Di sisi lain, ukuran jersey sepakbola dirancang slim-fit dengan tubuh pesepak bolanya.
Tujuannya untuk menghindari tarik-menarik baju antar pemain saat di lapangan.
2. Bentuk Kerah
Jersey futsal umumnya tidak memiliki kerah. Namun, jersey ini memiliki lingkar leher bebentuk U. Lalu, gimana dengan jersey sepakbola? Nah kamu mungkin pernah melihat bahwa jersey sepakbola itu tidak memiliki kerah.
Nyatanya, jersey sepakbola umumnya ada kerahnya loh. Kerah jersey ini berbahan karet sehingga pemain bola bisa menarik kerah untuk mengusap keringat.
3. Perbedaan Tempat Pemakaian
Jersey futsal dirancang khusus untuk indoor karena futsal adalah olahraga di lapangan indoor. Arena bermainnya pun di permukaan keras. Oleh karena itu, jersey futsal dirancang untuk mencegah pemain terjatuh di lapangan yang keras.
sisi lain, jersey sepak bola didesain khusus untuk aktivitas outdoor. Emang gimana sih jerseynya outdoor itu? Jadi, jersey sepakbola yang outdoor itu didesain agar bisa mengurangi dehidrasi yang dialami pemain saat bermain sepakbola di bawah sinar matahari.
Sumber: Freepik
Nah, sudah tau dan paham kan perbedaan antara jersey futsal dengan sepakbola? Nah, kamu jangan sampai salah kostum menggunakan jersey sepak bola untuk bermain futsal dan sebaliknya.
Emang kenapa kalau salah menggunakan jersey? Alasannya karena salah satu fungsi pakaian adalah untuk melindungi tubuh kita. Jersey pun adalah salah satu jenis pakaian yang juga berfungsi dan bermanfaat untuk melindungi tubuh kita saat berolahraga. Masing-masing jersey didesain khusus untuk masing-masing olahraga.
Oleh karena itu, manfaat dan fungsinya pun akan berbeda juga. Jadi, jangan sampai salah menggunakan jersey agar kamu bisa terhindar dari cidera. Lalu, apa ajasih manfaat menggunakan jersey saat bertanding futsal dan sepak bola? Nah, kamu bisa cari tau manfaatnya di sini
Reference:
- Inibalikpapan. Diakses pada 2023. Perbedaan Jersey Bola dan Futsal yang Perlu Anda Ketahui
- Sublimbandung. Diakses pada 2023. 5 Perbedaan Jersey Futsal dan Jersey Sepak Bola. Udah Tahu?
Baca Juga: