Car seat memang bermanfaat untuk pengaman si kecil di perjalanan. Namun, car seat bisa berbahaya juga untuk si kecil. Bahaya tersebut bisa terjadi karena kesalahan saat menggunakan car seat. Nah, berikut 7 kesalahan saat menggunakan car seat untuk si kecil.
Daftar Isi
Toggle1. Pemilihan Car Seat yang Tidak Sesuai
Ada banyak car seat dengan berbagai tipe dan fitur di pasaran. Tipe dan fiturnya disesuaikan dengan usia, bobot, dan tinggi si kecil. Selain itu, car seat umumnya tersedia untuk bayi baru lahir dan bayi usia 2 tahun ke atas.
Apabila ukuran car seat tidak sesuai dengan tubuh si kecil, si kecil mungkin mudah terlepas dan jatuh dari car seat.. Oleh karena itu, pilihlah car seat yang sesuai usia, bobot, dan tinggi si kecil agar pas untuk menopang tubuh mereka.
2. Tidak Memasang Harness dengan Benar
Fungsi Harness atau sabuk pengaman car seat adalah menjaga dan melindungi tubuh bayi agar tidak terjatuh di dalam mobil.
Apabila harness tidak dipasang dengan benar, maka harness pun menjadi longgar sehingga tidak berfungsi maksimal untuk melindungi bayi. Bayi pun berisiko terjatuh saat adanya goncangan di dalam mobil, seperti rem mendadak atau polisi tidur.
Lalu, bagaimana pemasangan harness car seat yang tidak tepat ? Pemasangan yang salah adalah chest klip yang dipasang terlalu rendah. Chest klip yang rendah mengakibatkan harness longgar dan mudah terlepas dari bahu si kecil. Alhasil, bayi berisiko salah posisi duduk hingga terjatuh.
Oleh karena itu, kamu perlu memasang harness dengan benar. Caranya adalah kamu sebaiknya baca buku petunjuk car seat. Lalu, bacalah tentang pemasangan harness yang benar. Umumnya, pemasangan harness yang tepat adalah chest klip yang sejajar dengan ketiak si kecil.
3. Tidak Memasang Car Seat dengan Tepat
Kesalahan dalam pemasangan car seat adalah car seat yang tidak terpasang dan tidak terkunci rapat dengan jok mobil. Hal ini tentu menyebabkan car seat mudah goyah atau bergoyang saat ada guncangan.
Oleh karena itu, pasanglah car seat dengan benar sesuai dengan buku petunjuk car seat dan buku petunjuk mobil. Alasannya karena setiap car seat memiliki fitur yang bebeda-beda. Selain itu, setiap mobil juga memiliki fitur yang berbeda-beda. Alhasil, cara pemasangan car seat di jok mobil juga bisa berbeda-beda pula.
Salah satu fitur mobil yang berkaitan dengan car seat adalah isofix dan top tether. Isofix adalah fitur untuk mengaitkan car seat dengan titik penahan yang berada di antara jok dan sandaran jok mobil. Top tether adalah fitur pengait yang titik pengaitnya ada di belakang sandaran jok mobil agar car seat tidak terjungkal ke depan.
4. Mengabaikan One Inch Rule
Aturan ini berkaitan dengan tinggi badan anak dan berlaku untuk car seat yang menghadap ke depan. Aturan ini mengatur bahwa si kecil harus berada satu inci di bawah sandaran atau penyangga kepala car seat. Tujuannya agar car seat bisa melindungi kepala bayi dengan maksimal.
5. Melebihi Batas Latch
LATCH atau lower anchors and tethers for children merupakan sebuah fitur pengait pada car seat untuk memasang car seat tanpa menggunakan sabuk pengaman mobil.
Kamu mungkin bingung dengan latch, “kok car seat anak saya tidak ada latch?”. Nah, car seat kamu berarti belum memiliki fitur LATCH. Car seat tersebut mungkin masih dipasang dengan seat belt mobil. Jadi, tidak semua jenis car seat memiliki fitur LATCH.
Jika car seat si kecil memiliki fitur ini, maka kamu harus memperhatikan batas maksimum berat badan bayi untuk menggunakan LATCH. Informasi batas maksimum ini biasanya tercantum pada car seat dalam bentuk stiker. Selain itu, informasi ini juga terdapat pada buku panduan car seat.
Jika berat si kecil melebihi batas maksimum, maka car seat harus dipasang dengan sabuk pengaman mobil.
6. Tidak Memperhatikan Kualitas Car Seat
Perhatikan fitur-fitur car seat saat membeli agar sesuai dengan kebutuhan. Selain itu, kamu sebaiknya menghindari untuk membeli car seat second. Alasannya karena kualitasnya sudah menurun dan masa pemakaiannya sudah lewat. Alhasil, keamanannya bisa diragukan. Hal ini tentu berisiko buruk untuk keamanan dan kenyamanan si kecil.
7. Penggunaan Car Seat Booster yang Tidak Tepat
Anak-anak usia di atas 5 tahun mungkin sudah mulai bisa duduk secara mandiri di atas jok mobil. Namun, mereka tetap perlu menggunakan sabuk pengaman mobil.
Nah, masalahnya adalah sabuk pengaman mobil dirancang untuk postur orang dewasa. Alhasil, sabuk pengaman mobil mungkin akan longgar bagi mereka sehingga tidak menjadi pengaman yang maksimal.
Oleh karena itu, anak-anak butuh car seat booster. Car seat booster adalah bantalan tambahan khusus anak untuk jok mobil. Jadi, mereka menjadi lebih tinggi posisi duduknya. Kondisi ini membuat posisi duduknya mirip seperti orang dewasi sehingga mereka bisa menggunakan sabuk pengaman mobil dengan baik.
Namun, hindari penggunaan car seat booster terlalu cepat. Umumnya, car seat ini digunakan untuk anak usia di atas 5 tahun.
Baca Juga: Pelajari Pentingnya Penggunaan Car Seat pada Anak serta Jenis Car Seat yang Tepat Sesuai Umur Anak
Kesimpulan
Car seat memang bisa melindungi bayi hingga balita saat perjalanan di dalam mobil. Namun, penggunaan car seat bisa berbahaya kalau pemilihan dan penggunaannya tidak tepat. Oleh karena itu, perhatikan kesalahan-kesalahan di atas agar kamu bisa menghindari kesalahan-kesalahan dalam menggunakan car seat untuk si kecil.
Namun, hal tersebut tidak cukup untuk menjaga keamanan si kecil dalam hal car seat. Car seat perlu terjaga kebersihannya agar si kecil tidak terkena virus, kuman, dan bakteri. Terus, cara membersihkannya gimana? Nah, kamu bisa mencuci car seat tanpa ribet dengan orang yang sudah berpengalaman melalui link di bawah.
References:
- https://www.popmama.com/baby/7-12-months/astri-diana/kesalahan-yang-sering-terjadi-saat-menggunakan-car-seat
- https://www.orami.co.id/magazine/9-kesalahan-menggunakan-car-seat#google_vignette
- https://www.hyundai.com/id/id/hyundai-story/articles/mobil-dengan-fitur-isofix-mengapa-ini-penting-0000000312#:~:text=Isofix%20adalah%20sistem%20pengikat%20pada,dengan%20baik%20saat%20terjadi%20kecelakaan.
- https://www.chop.edu/pages/what-latch
- https://www.ruparupa.com/blog/car-seat/
- https://mommiesdaily.com/2015/04/23/dari-car-seat-menuju-booster-seat